Umbul Ponggok di Klaten menawarkan sensasi snorkeling unik di sumber mata air alami dengan air jernih dan spot foto bawah air yang memukau.
Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Delanggu- Polanharjo, Jeblogan, Ponggok, Kec. Polanharjo, Kab. Klaten, Jawa Tengah. |
Umbul Ponggok di Klaten, Jawa Tengah, adalah destinasi wisata air yang menawarkan pengalaman unik dan tidak terlupakan.
Berbeda dari kolam renang biasa, pemandian alam ini memiliki air jernih yang terus mengalir dengan ikan-ikan berwarna-warni yang bebas berenang di dalamnya.
Dasar kolam yang berpasir menambah kesan alami, menjadikannya tempat sempurna untuk aktivitas snorkeling dan diving.
Selain berenang, pengunjung bisa berfoto di berbagai spot foto underwater yang Instagramable, mulai dari berpose dengan sepeda, motor, hingga properti menarik lainnya.
Tempat ini dulunya berfungsi sebagai sumber air pabrik gula dan kini telah bertransformasi menjadi destinasi wisata yang populer. Jangan lewatkan keseruan berfoto dan bermain air di Umbul Ponggok!
Daya Tarik Wisata Umbul Ponggok

Sumber Mata Air Alami
Sepintas, Umbul Ponggok terlihat seperti kolam renang biasa yang mudah ditemukan di berbagai tempat. Namun, setelah nyebur ke kolam, perbedaan akan terlihat karena banyaknya ikan di dalam dan pasir di dasar kolam.
Hal tersebut beralasan karena kolam air ini bukan kolam air biasa karena merupakan sumber mata air alami dengan air yang jernih, bersih, tidak berbau.
Spot Foto Kekinian
Modernisasi umbul memungkinkan pemasangan banyak properti dan objek buatan yang disimpan di dasar umbul. Spot foto seperti motor vespa, motor balap, tenda berkemah, sepeda ontel, dan kursi taman tersedia di dasar kolam.
Banyaknya spot foto dan gambar-gambar orang berfoto di bawah air berkontribusi besar menarik wisatawan berkunjung ke Umbul Ponggok Klaten.
Tempat Bermain Anak
Untuk melengkapi berbagai fasilitas dan properti yang ada di bawah air, umbul juga menyediakan playground atau tempat bermain anak, seperti perosotan dan seluncuran.
Sewa pelampung tersedia dan direkomendasikan untuk anak yang belum lancar berenang. Adanya tempat bermain anak membuat wisata Umbul Ponggok cocok jadi umbul yang dikunjungi oleh keluarga.
Alamat, Rute Lokasi dan Tiket Masuk

Wisat air ini berada di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, tepatnya di Desa Umbul Ponggok, Kecamatan Polanharjo. Kawasan umbul tidak jauh dari alun-alun Kabupaten Klaten.
Perjalanan ke umbul bisa dimulai di alun-alun Klaten, kemudian mulai perjalanan ke arah Mayungan. Dari sana, lurus terus sampai bertemu pertigaan besar, kemudian arahkan kendaraan ke arah kanan.
Lanjut belok kiri dimana sungai dan lapangan desa di Desa Kadirejo akan ditemukan. Terdapat pertigaan besar yang posisinya dekat dengan Puskesmas Karanganom. Dari pertigaan, belok kiri kemudian lurus, dan belok kanan.
Setelah melewati Balai Desa Gledeg dan Pasar Jeblog, tidak jauh dari sana tempat berada. Jarak tempuh dari alun-alun Klaten sekitar 12,5 km (30 menit).
Harga tiket masuk Umbul Ponggok di Klaten ini sangat terjangkau, yaitu Rp 10.000 per orang di hari biasa (weekday) dan Rp 15.000 di akhir pekan (weekend). Biaya parkir di sana adalah Rp 2.000 untuk motor dan Rp 4.000 untuk mobil.
Kolam alami ini buka setiap hari, dari pukul 08.00 WIB sampai 17.00 WIB. Selain HTM dan parkir, biaya sewa untuk beberapa fasilitas juga diberlakukan.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan

1. Diving dan Snorkeling di Umbul Ponggok
Berenang saja tidak cukup, berkunjung ke Umbul Ponggok Klaten sebaiknya sekalian diving dan snorkeling. Ikan-ikan warna-warni dan tekstur dasar kolam akan lebih puas dinikmati dengan menggunakan peralatan menyelam yang disediakan di sana.
Selain menyelam bebas, ada juga fasilitas pelatihan diving yang bisa dimanfaatkan untuk menjadi mahir dalam penyelaman.
2. Berfoto Termasuk untuk Prewedding
Objek bawah air yang dipasang di umbul bisa dimanfaatkan sebagai latar foto, bahkan untuk keperluan prewedding. Wisata foto di Umbul Ponggok memang populer dan direkomendasikan.
Jangan lupa, fasilitas berfoto termasuk menyewa kamera tahan air di sana dikenakan biaya. Begitu juga pemilihan dan pemakaian properti dimana biayanya tergantung jenis properti dan durasinya.
3. Bermain Air
Liburan keluarga yang melibatkan anak bisa dilakukan dengan riang gembira karena adanya wahana atau tempat bermain untuk anak.
Ada wahana warrior yang bisa dimanfaatkan bersama anak. Perosotan (termasuk yang alami) dan seluncuran yang disediakan tidak terlalu tinggi. Kapasitas dan ukurannya cukup besar sehingga bisa menampung banyak anak.
4. Kulineran di Sekitar Umbul
Selesai berenang, diving, foto-foto, dan bermain air di wisata Umbul Ponggok Klaten pasti membuat lapar. Untuk memenuhi nafsu makan yang tinggi selepas bermain air, ada banyak restoran dan kafe kekinian yang bisa dikunjungi.
Berbagai makanan khas yang nikmat, termasuk nila bakar dan lele bakar bisa dinikmati. Kuliner barat dan kekinian juga mudah ditemukan untuk mengisi perut yang kosong.
Fasilitas yang Ditawarkan Umbul Ponggok

Fasilitas kolam alami ini diantaranya area parkir, toilet umum, ruang ganti, kamar bilas, warung makan, kafe, dan musala.
Penyewaan kamera bawah air, peralatan diving, peralatan snorkeling, dan pelampung tersedia. Penginapan juga tersedia di area sekitar umbul, diantaranya Pandu Homestay Klaten, Homestay Mami, dan Penginapan Mewah Guest House.
Umbul Ponggok tidak pernah sepi pengunjung, selalu ramai di akhir pekan, apalagi di hari libur nasional. Umbul tersebut sederhana tetapi bisa memberikan pengalaman yang mengesankan. Selain keluarga, wisatawan dalam rombongan cukup sering datang ke sana.
Berkunjung ke sana di pagi hari untuk memburu waktu dan spot foto bawah air terbaik sangat direkomendasikan.