Kota Tomohon menjadi tujuan para wisatawan karena berada di ketinggian dan menawarkan hawa sejuk jika dibandingkan Manado. Selain pesona alam, Tomohon juga memiliki beragam tempat wisata kuliner yang siap memanjakan lidah para petualang rasa.
Kota Tomohon merupakan wilayah yang dulu adalah kecamatan di Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara yang saat ini sudah berubah menjadi kota yang cantik dengan beragam destinasi wisata dan kuliner yang terus dikembangkan. Kota ini juga terkenal dengan industri rumah panggungnya. Jika Anda mengunjungi kota ini, jangan lupa menjelajahi tempat kuliner terkenal di Tomohon.
1. D-Linow Restaurant

Restoran ini menjadi tempat nongkrong yang sangat populer di Kota Tomohon sehingga sangat direkomendasikan untuk Anda kunjungi. Saat pertama datang ke tempat ini, Anda akan disapa dengan indahnya pemandangan Danau Linow yang ada di dekat restoran ini. Selain itu kawah gunungnya juga akan menjadi view yang sangat sempurna.
Suasana alam yang sangat nyaman dan menyatu dengan alam yang dipadukan dengan bangunan restoran yang modern akan membuat Anda merasa sangat nyaman untuk berkunjung ke tempat ini. Sesekali Anda akan mencium aroma belerang alami yang keluar dari bawah bumi di lokasi ini. Keasrian restoran ini benar-benar masih terjaga dan berdekatan dengan alam.
Restoran ini menjadi restoran yang sangat wajib Anda kunjungi ketika berada di Kota Tomohon. Akan sangat disayangkan apabila Anda melewatkan kunjungan ke tempat ini karena pesona alamnya yang begitu indah. Tak hanya di siang hari, suasana restoran di malam hari juga tak kalah indah karena Anda dapat melihat pemandangan dihiasi gemerlap lampu di tempat ini.
Dengan dukungan suasana alam yang sangat indah ini menjadikan restoran ini menjadi destinasi kuliner sekaligus wisata yang harus Anda jajaki saat Anda mengunjungi Kota Tomohon. Restoran ini merupakan salah satu icon Kota Tomohon yang ramai sekali dikunjungi para wisata baik dalam maupun luar negeri. Jangan sampai Anda menyesal karena telah melewatkan kesempatan berkunjung ke tempat ini.
Lokasi: Jl. Lahendong – Danau Linau, Lahendong, Kec. Tomohon Selatan, Kota Tomohon, Sulawesi Utara.
2. Gardenia Restaurant

Restoran di Kota Tomohon yang direkomendasikan pertama adalah Gardenia Restaurant. Resto ini berada di wilayah Kecamatan Tomohon Utara. Jika Anda ingin merasakan lezatnya kuliner di Kota Tomohon sembari menikmati suasana kota yang sejuk, indah dan asri, maka restoran ini adalah tempat yang wajib Anda kunjungi.
Anda akan sangat senang berada di restoran ini karena suasananya yang sangat nyaman menyatu dengan alam di Tomohon. Anda dapat melihat pemandangan Gunung Lokon dengan hamparan sawah yang dikelilingi pohon yang menjulang tinggi. Bunga yang bermekaran di lokasi restoran juga akan memanjakan mata Anda.
Menu yang ditawarkan pun sangat bervariasi, mulai dari menu tradisional khas Kota Tomohon hingga menu western tersedia di restoran ini. Bagi Anda yang cukup suntuk dan ingin melepaskan penat, Anda dapat mengajak keluarga Anda tercinta ke tempat ini. Banyak sekali masyarakat yang senang berkunjung karena tempat ini memang terkenal sangat indah dan asri.
Tak hanya restoran, sebenarnya tempat ini juga menjadi satu dengan Gardenia Country Inn yang merupakan hotel dengan pemandangan alam Kota Tomohon yang sangat indah. Jadi apabila Anda menyukai suasana sekitar tempat ini, Anda bisa menikmatinya lebih lama dengan memesan kamar penginapan disini.
Lokasi: Jl. Kakaskasen No.II, Kakaskasen Dua, Kec. Tomohon Utara, Kota Tomohon, Sulawesi Utara.
3. Lokon View

Restoran dengan pesona pemandangan alam Kota Tomohon yang begitu menakjubkan selanjutnya adalah Lokon View. Restoran ini menyuguhkan indahnya pemandangan panorama Gunung Lokon yang membentang luas di sekitar restoran. Tak heran jika tempat ini banyak diminati pengunjung karena memang pemandangan dan suasananya yang sangat indah.
Dengan view yang indah akan membuat Anda menemukan banyak spot foto yang menarik. Terdapat juga kolam renang di restoran ini yang disewakan untuk pengunjung. Tempat makan ini menjadi salah satu tempat wisata kuliner yang direkomendasikan untuk Anda kunjungi bersama keluarga. Anda dapat merefreshkan pikiran Anda dengan pemandangan di restoran ini.
Lokasi: Jl. Nimawanua, Woloan Dua, Kec. Tomohon Barat, Kota Tomohon, Sulawesi Utara.
4. Alang Alang Cafe & Resto

Tempat berkuliner yang ramai dikunjungi selanjutnya adalah Alang Alang Cafe & Resto. Lokasinya berada di Kakaskasen Tiga Tomohon Utara yang sangat mudah untuk dijangkau. Cafe & Resto ini sangat ramai dikunjungi, terutama anak muda karena suasana tempat ini yang sangat nyaman dan juga romantis.
Untuk menu yang ditawarkan di tempat ini didominasi dengan menu yang modern. Jadi, Anda tidak akan menemukan masakan tradisional Kota Tomohon di tempat ini. Namun harga yang ditawarkan cukup ekonomis dan sesuai dengan fasilitas dan pelayanan yang ditawarkan. Anda dapat melepas lelah setelah berkeliling Kota Tomohon disini.
Lokasi: Kakaskasen Tiga, Kec. Tomohon, Kota Tomohon, Sulawesi Utara
5. Okoy Flower Garden

Masih bertemakan taman, restoran ini tidak hanya menawarkan menu masakan yang enak tetapi juga menghadirkan pemandangan yang indah di lokasi restoran. Disini Anda dapat menikmati masakan seafood khas Kota Tomohon dengan melihat pemandangan taman bunga dan juga kolam ikan yang luas di area restoran.
Tak hanya makan di tengah-tengah taman bunga dan kolam ikan, bagi Anda yang ingin berenang restoran ini juga menyediakan kolam renang yang bisa Anda gunakan. Jadi Anda bisa melepaskan penat Anda sembari berenang ditengah taman bunga yang indah di restoran ini. Tempat ini akan sangat cocok dikunjungi bersama keluarga tercinta Anda.
Lokasi: Jl. Okoy Lingkungan II, Kakaskasen, Kakaskasen, Kec. Tomohon Utara, Kota Tomohon, Sulawesi Utara.
6. Resto Sineleyan

Tempat berkuliner yang direkomendasikan selanjutnya yaitu resto sineleyan. Konsep bangunan restoran ini cukup unik, yaitu dibuat mengapung diatas danau sineleyan. Dengan konsep mengapung dan view danau yang indah ini membuat suasana di restoran ini sangat nyaman, sejuk, dan juga menyenangkan.
Restoran ini berlokasi di daerah Talete Satu Tomohon Tengah. DI restoran ini menawarkan menu makanan olahan ikan mujair dan ikan mas. Bagi Anda pecinta ikan ini, berkunjung ke restoran ini akan menjadi pilihan yang tepat karena disini terdapat masakan mulai dari ikan goreng, ikan bakar, woku, dan kuah asam dengan berbagai porsi mulai dari kecil hingga super jumbo.
Harga menu olahan ikan disini pun sangat terjangkau mulai dari kisaran 30 ribu saja. Ikan yang diolah juga merupakan ikan dan akan terasa lebih menggoda bila disajikan dengan sambal cabai merah dan dabu-dabu serta tumis kangkungnya yang khas. Banyak sekali masyarakat yang menggemari restoran ini karena selain masakannya yang enak suasana nyaman untuk bersantai.
Lokasi: Jl. Raya Tomohon, Talete Satu, Kec. Tomohon Tengah, Kota Tomohon, Sulawesi Utara.
7. Bakso Campur Surabaya

Bagi Anda pecinta bakso yang sedang mengunjungi Kota Tomohon direkomendasikan datang ke rumah makan ini. Bakso Campur Surabaya yang berlokasi di Matani Tiga Tomohon Tengah ini sudah dikenal sebagai tempat bakso yang sangat populer. Banyak masyarakat yang mengklaim bahwa bakso ini adalah salah satu bakso terenak di kota ini.
Beragam menu bakso yang disediakan sangat lengkap, seperti bakso halus, bakso urat, bakso puyuh, bakso tenes, bakso campur, hingga bakso rusuk sapi. Harga yang ditawarkan satu porsi bakso ini juga sangat ekonomis mulai dari sekitar 15 ribu. Rasakan kenikmatan bakso dengan dagingnya yang sangat enak berpadu dengan kuahnya yang khas kesegarannya.
Tak hanya baksonya saja, tempat ini juga terkenal dengan menu minumannya yang sangat enak dan segar. Es campur surabaya, es dolly, dan es brenebon adalah menu minuman yang paling difavoritkan para pengunjung yang datang. Apabila suasana sedang panas tentu menikmati es ini adalah saat yang paling pas.
Lokasi: Jalan Babe Palar, Kelurahan Matani, Matani Tiga, Kec. Tomohon Tengah, Kota Tomohon, Sulawesi Utara.
8. Lemon Grass Cafe & Eatery

Salah satu cafe modern yang berlokasi di daerah Uner Tomohon Barat ini menjadi rekomendasi kuliner yang selanjutnya. Cafe ini memiliki suasana yang cozy dengan menawarkan menu yang modern. Tak heran banyak anak muda yang berkunjung ke tempat ini karena cafe ini merupakan salah satu cafe yang cukup populer di Kota Tomohon.
Lokasi: Jl. kawangkoan-Tomohon, Uner, Kec. Tomohon Barat, Kab. Minahasa, Sulawesi Utara.
9. JW Café

Cafe hits yang menjadi rekomendasi selanjutnya yaitu JW Cafe. Cafe dengan konsep modern ini berlokasi di Matani Satu Tomohon tengah. Tak hanya cafe bernuansa modern, tempat ini juga menawarkan beragam menu yang akan menggoyang lidah Anda. Tempat ini menjadi cukup populer dikalangan masyarakat karena suasana cafe yang nyaman dan cozy.
Lokasi: Jl. Tomohon – Tondano, Matani 1, Matani Satu, Kec. Tomohon Tengah, Kota Tomohon, Sulawesi Utara.
10. Rumah Kopi Gembira Kawangkoan

Bagi Anda pecinta kopi maka tempat yang satu ini akan sangat direkomendasikan untuk Anda. Kopi memang sangat melekat dengan kata nongkrong bersama teman maupun kerabat. Meskipun berkonsep sederhana, namun kedai ini menawarkan beragam jenis kopi yang bisa Anda jajaki dan tentunya memiliki cita rasa kopi tersendiri.
Tak hanya kedai kopi, tempat ini juga menawarkan beragam menu lainnya yang sangat cocok disajikan dengan menikmati kopi. Menu yang paling sering dipesan masyarakat adalah kopi susu dan biapong yaitu bakpao dengan irisan daging babi yang menggugah selera. Anda dapat menjumpai kedai ini di daerah Kinali Kawangkoan.
Lokasi: Sendangan Lingk Vl, Kinali, Kec. Kawangkoan, Kab. Minahasa, Sulawesi Utara.
Itulah rekomendasi tempat kuliner yang sangat menarik untuk dikunjungi di Kota Tomohon. Setiap lokasi memiliki keunikan dan kelebihannya masing-masing. Anda dapat memilih suasana berkuliner dan menu makan mana yang akan sangat cocok dengan Anda. Tentunya tak hanya daftar itu saja, masih banyak lokasi tempat makan lain di Tomohon yang menarik untuk para petualang rasa.