Harga Tiket: Rp 4.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Ngentak, Poncosari, Kec. Srandakan, Kab. Bantul, DI Yogyakarta. |
Pantai ini memang belum familiar di telinga kita, masih kalah populer dibandingkan pantai yang berada di Bantul, Jogjakarta seperti pantai Parangtritis. Pantai ini letaknya berbatasan dengan Pantai Kuwaru dan Pantai Pandansimo. Wisata pantai ini mulai di operasikan pada tahun 2010 di bulan Mei.
Puluhan kincir angin yang tertata sedemikian rupa adalah daya tarik tersendiri pantai ini. Merupakan penghasil listrik utama di pantai, kincir angin ini memberikan keunikan dan kegunaan yang sangat luar biasa bagi kehidupan penduduk sekitar pantai. Kincir-kincir angin ini juga dijadikan sebagai spot foto bagi para pengunjung.
Dipercantik dengan hamparan pasir hitam di sekitar pantai, dengan luas area 4 kilometer, menjadikan Pantai Baru Jogja ramai dikunjungi wisatawan baik lokal maupun luar negeri. Berbagai aktivitas bisa dilakukan disini, diantaranya bermain pasir dan berjalan-jalan menggunakan ATV (All Terain Vehicle).
➣ Paket Wisata Jogja 2Hari 1Malam (Candi Borobudur, HeHa Ocean View, Parangtritis & Lainnya)
Daya Tarik Wisata Pantai Baru
1. Puluhan Kincir Angin
Pemandangan unik ini hanya bisa dinikmati di pantai yang baru berdiri di bulan Mei tahun 2010 ini. Bermula dari melakukan uji coba pengembangan listrik menggunakan kincir yang terdapat di pantai dan solar cel. Tak disangka percobaan berhasil, sehingga daerah ini dianggap sebagai kawasan pengembangan listrik bertenaga alternatif.
Puluhan kincir angin dengan ukuran bervariasi akan menyambut pengunjung ketika pertama kali berada di wisata pantai ini. Penataan kincir-kincir semakin mempercantik Pantai Baru. Selain itu, keberadaan kincir-kincir angin ini sebagai sumber tenaga listrik alternatif diyakini dapat membantu memenuhi kebutuhan penduduk sekitar pantai.
Terlihat menjulang puluhan meter, kincir-kincir angin besar berdiri kokoh. Di tiang lampu jalanan akan ditempatkan kincir angin kecil yang semakin menambah pesona tepi pantai dan tentunya akan memanjakan mata. Inilah pemandangan yang sangat uni yang hanya dimiliki oleh Pantai Baru.
Walaupun kincir-kincir angin ini tidak semenjulang dan tidak sebesar kincir angin yang terdapat di Eropa, namun keberadaan kincir angin ini adalah daya tarik tersendiri pantai ini. Baling-baling kincir akan berputar dengan indahnya dengan bantuan angin yang berasal dari laut.
Baling-baling yang terdapat disini memiliki struktur khusus yang secara horizontal bisa bergerak secara bebas. Pada bagian belakangnya terdapat sirip, sehingga dijadikan pengendali utama dan dapat memaksimalkan tangkapan tenaga kinetik.
2. Terdapat Pembangkit Listrik Tenaga Hybrid
Kawasan pantai ini dijadikan sebagai daerah pengembangan listrik alternatif. Di Indonesia sendiri, daerah ini adalah kawasan terbesar. Perpaduan antara angin dan tenaga surya dengan memanfaatkan puluhan kincir-kincir angin adalah sumber utama dari Pembangkit Listrik Tenaga Hybrid (PLTH) yang terdapat disini.
Hal ini juga yang membuat daerah kawasan Pantai Baru lebih memiliki fasilitas yang lengkap dibanding dengan daerah sekitarnya. Perekonomian pun ikut berputar dengan dijadikan nya kawasan ini sebagai kawasan terbesar energi alternatif di tanah air.
➣ Jeep Offroad: Pantai Parangtritis & Taman Gumuk Pasir
3. Keindahan Alam
Pohon cemara yang jumlahnya puluhan tumbuh dengan rindang yang semakin mempercantik wisata pantai ini. Suasana yang sejuk dan tidak panas akan didapatkan ketika pengunjung berada disini. Banyaknya pepohonan yang lebat di sekitar pantai, sehingga semakin menambah kesejukan udara.
Menikmati keindahan pantai berpadu dengan hembusan angin pantai yang terasa sejuk semakin membuat pengunjung betah untuk duduk berlama-lama. Berbincang bersama dengan ditemani minuman khas pantai, es kelapa muda yang bisa diperoleh di sekitar pantai semakin menambah indahnya moment liburan bersama keluarga dan orang-orang tersayang.
Sinar matahari siang yang menyapa pun tidak terlalu terik, dikarenakan banyaknya pohon cemara nan teduh sehingga semakin menambah kesegaran udara di sekitar pantai. Batang-batang pohon yang kehijauan memunculkan siluet biru semakin menampakkan keindahan laut selatan dengan deburan ombaknya yang bergemuruh.
Pantai Baru dengan keunikannya dan suasana pantai yang menyegarkan, sangat cocok menjadi pilihan bersantai dan menghabiskan waktu bersama. Tidak heran jika pantai ini tidak pernah sepi dan tentunya ramai oleh pengunjung.
4. Lokasi Pantai Baru Strategis
Terletak hanya sekitar 30 km dari pusat kota dan bisa ditempuh dengan menghabiskan waktu 45 menit menjadikan pantai ini sebagai salah satu destinasi pantai favorit. Dapat dijangkau dengan menggunakan kendaraan pribadi dan kendaraan umum serta didukung dengan akses jalan yang memadai akan memudahkan pengunjung untuk bisa tiba di lokasi.
Pengunjung yang tidak pernah ke Pantai Baru tidak perlu merasa khawatir dikarenakan lokasinya yang mudah dijangkau dan tidak sulit. Aplikasi smartphone juga bisa digunakan untuk membantu menemukan lokasi pantai yang sangat cantik dan unik ini.
5. Spot Foto yang Menarik
Pantai Baru Jogja terbilang baru, namun keunikannya berhasil membuat penasaran orang-orang untuk datang ke tempat ini. Spot foot menarik akan didapatkan di pantai cantik ini, Pohon-pohon cemara, siluet pantai yang indah, deretan kincir angin adalah spot foto favorit pengunjung.
Aktivitas ini wajib dilakukan ketika sedang berlibur, terutama Pantai Baru yang memiliki keunikan tersendiri, yang tidak dimiliki oleh wisata pantai lainnya. Mengabadikan moment liburan adalah hal yang sangat menyenangkan karena tentunya koleksi foto-foto pribadi yang dimiliki akan bertambah.
Alamat dan Rute Mudah Menuju Lokasi
Berlokasi tepat di Desa Ponosari, Kecamatan Srandakan, Kabupaten Bantu, Jogyakarta. Kawasan pantai ini cukup strategis dan tidak jauh dari pusat kota. Jika pengunjung memulai rute dari pusat kota maka ke arah selatan menuju jalan Bantul.
Kemudian menuju bundaran Srandakan yang menghubungkan Kulonprogo dengan daerah Bantul. Setelah itu mengambil jalur sebelah kiri dan meneruskan ke daerah selatan. Di daerah selatan, akan terlihat penunjuk jalan yang akan membawa pengunjung ke lokasi Pantai Baru.
Hanya berjarak sekitar 30 km dari pusat kota dan menghabiskan waktu sekitar 45 menit untuk bisa tiba di pantai ini. Akses yang mudah dan lokasi strategis adalah salah satu keunggulan pantai cantik ini, sehingga tidak dipungkiri lagi pengunjung akan ramai dan selalu kembali ke sini untuk berlibur.
Tiket Masuk dan Jam Operasional
Pengelola objek wisata ini telah membuat tarif yang cukup terjangkau bagi siapa saja yang ingin menikmati keindahan alam di lokasi ini. Biaya retribusi sebesar Rp 4000 per kepala adalah biaya yang harus dikeluarkan ketika akan memasuki Pantai Baru Jogja.
Harga lumayan terjangkau dibandingkan dengan harga masuk tiket pantai di sekitaran daerah Jogyakarta. Keberadaan kincir kincir angin yang tidak dimiliki oleh pantai lainnya, sehingga rasanya tidak teralalu berat untuk mengeluarkan dana sejumlah diatas agar bisa menikmati keindahan pantai yang sangat unik ini.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Bersantai dan Berlibur
Rindangnya pepohonan cemara, menjadikan udara terasa sejuk dan menggoda pengunjung untuk sekedar duduk-duduk sambil menikmati pesona pantai yang tersaji dengan indahnya. Bermodalkan tikar yang bisa pengunjung sewa, duduk sambil menikmati minuman khas pantai, es kelapa adalah hal yang sangat menyenangkan yang bisa dilakukan disini.
Deburan ombak dan pemandangan laut pantai selatan pun bisa dinikmati pengunjung. Siluet pantai yang indah pun akan mempercantik tampilan pantai ini. Sehingga tidak heran siapa saja akan terasa betah untuk sekedar duduk-duduk dan berat untuk beranjak dari tempatnya.
Hal inilah yang akan membuat pikiran akan terasa segar setelah berlibur ke pantai cantik ini. Sinar matahari yang menyapa pun tidak terasa terik dikarenakan banyaknya pohon cemara yang rindang sehingga menambah kesejukan dan keteduhan suasana di sekitar pantai.
Pengunjung juga dapat menyewa layang-layang dan bisa menerbangkannya. Pastinya akan menjadi kenangan tersendiri bagi siapa saja yang mencobanya
Bersantai sambil tidur-tiduran diatas tikar atau sering disebut hammock juga bisa menjadi pilihan pengunjung yang berada di pantai ini.
2. Mencoba All Terain Vehicle
Tersedia juga kendaraan roda empat, ATV yang bisa digunakan oleh pengunjung untuk mengeksplorasi medan-medan sulit di kawasan Pantai Baru. Kendaraan ini khusus disediakan oleh pengelola bagi pengunjung yang ingin mencoba tantangan dengan kendaraan ATV
Merogoh kocek Rp 30 ribu dengan waktu 15 menit, maka pengunjung dapat mencoba tantangan baru dengan mengendarai kendaraan berbodi besar ini. Pengalaman yang sangat menyenangkan dan pastinya tidak akan dilupakan karena sudah berhasil menaklukkan dan mengendarai kendaraan ini
3. Kuliner
Aktivitas satu ini tidak boleh dilewatkan oleh pengunjung. Berbagai menu bisa kita dapatkan disini. Olahan kerang, ikan cakalang dan cumi dapat kita nikmati di pantai ini, tentunya dengan harga terjangkau
Olahan khas pantai yang sangat khas dan terasa nikmat, dikarenakan hasil tangkapan yang baru diambil dan langsung diolah, sehingga kesegaran makanan laut tersebut masih terjaga
4. Dokumentasi
Indahnya pantai ini sehingga sangat disayangkan jika pengunjung tidak mengabadikan momen liburan di Pantai Baru. Salah satu spot foto favorit pengunjung adalah keindahan pohon cemara yang rindang. Puluhan ribuan kincir angin pun bisa dijadikan salah satu spot foto menarik yang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung
Berlatar belakang pohon cemara dan tentunya siluet pantai yang indah diiringi deburan ombak akan menggoda siapa saja untuk mengabadikan momen indah ini, sehingga foto-foto instagenik pun akan tercipta.
Fasilitas yang Ditawarkan Pantai Baru
Lokasi yang strategis dan menjadi kawasan pembangkit tenaga listrik alternatif, menjadikan Pantai Baru sudah di lengkapi dengan berbagai fasilitas. Lahan parkir yang luas telah disediakan oleh pengelola. Toilet yang bersih dan terawat juga menjadi salah satu kelebihan objek wisata ini.
Deretan warung-warung makan dengan berbagai menu khas tradisional nya seperti tumis kangkung, kacang, dan pastinya minuman favorit khas pantai yaitu es kelapa akan tersedia di warung tersebut. Harga yang cukup terjangkau tentunya dengan kualitas makanan yang memanjakan lidah pengunjung.
Warung -warung ini juga menyediakan tikar untuk bisa disewa. Bagi pengunjung yang terlupa atau tidak membawa tikar, maka bisa memanfaatkan jasa ini. Tikar berukuran besar akan menemani pengunjung untuk sekedar duduk-duduk di tepi pantai tanpa takut pakaian akan kotor terkena pasir pantai.
Walaupun terbilang baru, namun keindahan dan pesona Pantai Baru Jogja cukup populer di kalangan pemburu objek wisata. Keunikan kincir-kincir angin dan pohon cemara nan teduh dan rindang menambah kesejukan di daerah pantai. Lokasi strategis dan fasilitas yang cukup lengkap, menjadikan kawasan pantai ini selalu ramai dan tidak pernah sepi dari pengunjung.