Harga Tiket: Rp 6.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa Padabeunghar, Kec. Pasawahan, Kec. Kuningan, Kab. Cirebon, Jawa Barat. |
Jika mencari tempat berlibur dengan konsep area terbuka yang luas, piknik ke Kebun Raya Kuningan merupakan solusi yang tepat. Karena objek wisata taman ini memiliki lahan yang sangat luas sekitar 156 hektar, sehingga keindahan panorama alam kota Cirebon terhampar sejauh mata memandang. Konon tempat wisata konsep taman ini, termasuk dalam kategori terbesar dan terluas di Indonesia.
Selain itu, berbagai spesimen hingga berjumlah 23.000 jenis tanaman juga ada di lokasi tersebut, dan ada juga beberapa tanaman langka ada di sana. Itulah yang menjadi salah satu daya tarik tempat wisata ini. Adapun daya tarik lain di kawasan wisata ini adalah terdapat batuan vulkanik yang unik dan berbagai daya tarik lainnya.
Daya Tarik Wisata Kebun Raya Kuningan
Daerah wisata yang besar dan luas selalu memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri, seperti halnya Kebun Raya Kuningan. Kawasan wisata ini selalu menarik untuk di eksplorasi, karena terdapat berbagai daya tarik yang membuat wisatawan senang untuk beraktivitas.
1. Terdapat Batuan Vulkanik yang Unik
Setiap lokasi wisata memiliki medan yang berbeda, pegunungan dengan jalan yang terjal, area curug dengan jalan belepotan tanah dan bebatuan. Namun berbeda saat wisatawan berkunjung di sini, zona piknik ini terdapat batuan vulkanik yang unik di sepanjang perjalanan di area kebun. Sehingga memanjakan kaki dan memberikan kenyamanan pada para pengunjung.
Bukan hanya itu, batuan vulkanik juga terdapat di berbagai tempat dengan peletakan yang sangat artistik dan estetik. Banyak wisatawan yang menggunakan area tersebut sebagai lokasi untuk berpose dengan latar belakang taman maupun pegunungan. Hal inilah yang menjadi daya tarik utama zona wisata ini, sehingga banyak pengunjung berbagai usia yang berlibur ke tempat ini.
2. Tempat Koleksi Tanaman Langka
Pada era modern saat ini, banyak infrastruktur dan developer perumahan yang menggerus lokasi hijau di berbagai kota. Sehingga area hijau, udara bersih dan tempat yang asri sulit ditemukan. Akan tetapi, hal itu tidak berlaku saat berlibur ke Kebun Raya Kuningan. Karena kawasan ini selain besar dan luas, juga memiliki area hijau dan asri, udara bersih bebas polusi.
Selain itu, zona wisata ini juga sebagai tempat koleksi tanaman langka. Sehingga bagi wisatawan yang hobi mengoleksi bunga, di daerah ini bisa dipakai untuk belajar mengetahui dan memahami berbagai jenis tanaman. Bahkan di kawasan ini memiliki jumlah spesimen bunga hingga mencapai puluhan ribu jenis tanaman.
3. Banyak Lahan Terbuka
Jika di perkotaan begitu bising, sempit dan sulit menemukan lahan terbuka, maka saatnya anda berkunjung ke Kebun Raya Kuningan. Karena tempat ini memiliki banyak lahan terbuka, sehingga wisatawan bisa mengeksplorasi setiap sudut yang ada di kawasan ini. Para pengunjung sering menggunakan area terbuka tersebut untuk kegiatan outbound, camping ground atau kegiatan lainnya.
Apapun kegiatan yang dilakukan di lokasi terbuka, selalu menarik dan asyik, apalagi jika bersama dengan teman, saudara, atau keluarga. Karena tempat ini penuh dengan pohon hijau yang rimbun dan rindang, memiliki udara kaya akan oksigen, serta sangat hijau dan asri. Hal inilah yang menjadi daya tarik berikutnya dari lokasi wisata taman ini.
4. Panorama Alam yang Indah Mempesona
Selain tempat koleksi tanaman langka, batuan vulkanik yang unik dan banyak lahan terbuka, daya tarik lain di Kebun Raya Kuningan adalah panorama alam yang indah mempesona. Ketika berada di puncak kawasan wisata ini, keindahan kota Cirebon dengan bangunan infrastruktur nya akan terlihat dari kejauhan.
Selain itu, pepohonan hijau yang rindang, tanaman beraneka warna mengelilingi lokasi wisata, dan juga gunung Ciremai tampak terlihat indah menambah pemandangan alam semakin cantik. Sawah penduduk lokal yang terhampar juga dapat disaksikan, dan patung kuda putih yang berdiri di kawasan puncak kebun raya, membuat pesona alam di sana begitu sempurna.
Alamat dan Rute Menuju Kebun Raya
Alamat lengkap Kebun Raya Kuningan yaitu berada di Desa Padabeunghar, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Provinsi Jawa Barat. Bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke tempat wisata ini bisa memulai perjalanan dari pusat kota Cirebon. Jarak tempuh yang dilalui sekitar 45 km, sedangkan waktu yang dibutuhkan 90 menit.
Namun jika perjalanan anda dimulai dari Kuningan, maka hanya membutuhkan waktu 20 menit saja. Adapun rute nya yaitu dari Pusat Kota Kuningan ambil jalur ke arah Sumber Plangon, lalu ada pertigaan ambil jalur lurus hingga Tugu Macan, ikuti papan petunjuk jalan arah ke lokasi.
Sekitar 8 kilometer terdapat tempat wisata Cipanis, lalu di depan ada pertigaan ambil jalan menuju ke arah Padabeunghar. Setelah itu masuk ke kecamatan Pasawahan, ikuti jalan tersebut hingga sampai di lokasi. Tidak sulit sebenarnya, hanya saja anda dapat memanfaatkan GPS supaya lebih yakin dan tidak tersesat.
Harga Tiket Masuk Kebun Raya Kuningan
Meski tempat wisata Kebun Raya Kuningan memiliki area yang begitu luas dan menawarkan berbagai daya tarik yang asyik dan seru, namun harga tiket masuk hanya Rp. 6.000 per orang. Sedangkan untuk anak kecil hanya Rp. 4.000 saja, retribusi parkir sepeda motor juga murah, yaitu Rp. 3.000. Bagi wisatawan yang membawa mobil, karcis parkir Rp. 6.000, untuk rombongan yang membawa Bus, harga tiket parkir Rp. 11.000.
Untuk jam buka kawasan wisata ini, di buka mulai hari Senin hingga Minggu atau buka setiap hari, sedangkan jam buka mulai dari pagi hingga sore hari. Oleh karena itu, bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke area ini, segera sesuaikan jadwal anda bersama keluarga untuk piknik bersama.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
Kurang lengkap jika piknik ke Kebun Raya Kuningan tanpa berkegiatan. Sebab kawasan ini begitu besar dan luas, sehingga pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas menarik yang ada di sana, seperti berfoto dan bermain di taman kuning, outbound dan yang lainnya. Berikut ulasan berbagai aktivitas menarik yang bisa dilakukan di area wisata ini!
1. Outbound Bermain dengan Alam
Ketika banyak lahan terbuka dengan berbagai jenis pohon yang tumbuh rindang, maka di lokasi tersebut akan semakin seru jika digunakan untuk outbound. Itulah yang dilakukan oleh beberapa institusi, organisasi, hingga sekolahan. Mereka memanfaatkan lahan terbuka di area wisata dengan mengadakan outbound.
Tujuannya adalah agar kebersamaan, kekompakan dan rasa semangat semakin terjaga. Selain itu, pada beberapa tempat lahan terbuka juga bisa digunakan untuk lokasi berkemah. Sebuah area wisata yang seru, dan outbound merupakan salah satu aktivitas menarik yang sering di lakukan oleh wisatawan saat berkunjung ke lokasi wisata ini.
2. Berfoto di Taman Kuning
Selain outbound, ada juga aktivitas menarik lain, yaitu berfoto di taman kuning yang berada di dalam lokasi Kebun Raya Kuningan. Kawasan wisata berkonsep kebun yang memiliki luas lebih dari 150 hektar, tentu terdapat taman yang cantik dan eksotik. Zona inilah yang sering digunakan pengunjung untuk berfoto di tempat tersebut, terutama bagi kaum hawa. Mereka berpose secantik dan semenarik mungkin untuk disimpan dan di upload ke media sosial.
Selain taman yang terlihat indah mempesona dengan bunga aneka warna, batuan vulkanik yang unik juga tersusun dan tertata artistik dan estetik, sehingga menambah kesempurnaan area ini. Bagi wisatawan yang melintas di kawasan ini, tentu mereka tergoda untuk berfoto dan mengabadikan momen indah dan langkah tersebut, siapa pun dia, baik pria maupun wanita.
3. Menikmati Keindahan Puluhan Ribu Spesimen Tanaman
Kebun Raya Kuningan ini begitu terjaga dan sangat terawat, hal itu bisa dilihat dari akses jalan menuju ke beberapa lokasi terbuat dari batuan yang cantik dan unik. Sehingga menikmati batuan yang unik dan puluhan ribu spesimen tanaman di area ini merupakan sebuah aktivitas menarik yang harus di lakukan wisatawan. Sebab pengunjung tidak akan dipusingkan atau direpotkan dengan akses jalan yang rusak, becek dan lainnya.
Banyaknya jenis tanaman hingga berjumlah puluhan ribu jenis dengan aneka warna, membuat para ibu atau para gadis semakin betah untuk mempelajari jenis bunga dan cara perawatannya. Apalagi ada tanaman langka yang masih ada, terjaga dan terawat dengan baik di lokasi tersebut. Selain dapat ilmu cara menanam dan merawat tanaman, wisatawan juga bisa selfie dengan latar belakang batuan yang unik dan tanaman yang cantik.
Fasilitas Wisata di Kebun Raya Kuningan
Kenyamanan dan keamanan menjadi prioritas utama pihak pengelola. Hal itu bisa dilihat dari berbagai fasilitas yang ada di lokasi, baik fasilitas utama seperti aula pertemuan, gazebo, camping area, spot foto instagramable dan lainnya. Selain itu juga ada fasilitas pendukung, yaitu area parkir, Musholla, toilet umum dan warung makan.
Saatnya berlibur bersama keluarga ke Kebun Raya Kuningan, karena kawasan ini menawarkan berbagai daya tarik yang seru, asyik dan menarik untuk dinikmati. Selain itu, berbagai aktivitas menarik juga bisa dilakukan di sana, baik kegiatan untuk anak kecil maupun orang dewasa. Fasilitasnya pun memadai sehingga semakin layak menjadi daftar urutan teratas objek wisata selanjutnya.